Tim Dinas Sosial Kota Banda Aceh didampingi TKSK Lueng Bata berkunjung ke rumah Laisa Aulia (15) yang merupakan salah satu penderita penyakit Glukoma, Senin (17/10/2022) pagi.
Sekretaris Dinsos, Muhammad Ridha yang ikut serta dalam Tim Dinsos dalam kesempatan itu menyerahkan bantuan sembako dan tongkat kepada Laisa Aulia yang turut didampingi oleh kedua orang tuanya. Proses penyerahan bantuan tersebut ikut disaksikan oleh anggota DPRK Banda Aceh dari fraksi Gerindra, Teuku Arief Khalifah.
Adapun bantuan sembako dan tongkat tersebut merupakan bantuan dari Pemerintah Kota Banda Aceh yang diserahkan kepada penerima atas perintah Pj. Wali Kota Banda Aceh, Bakri Siddiq.
Selain itu, pada kesempatan yang sama, Kepala Cabang Rumah Zakat Aceh Riadhi yang hadir dilokasi, juga menyerahkan Al-Quran Braille serta menyerahkan Superqurban kepada Laisa Aulia. Superqurban adalah salah satu produk inovasi Rumah Zakat dalam program optimalisasi pelaksanaan Ibadah Qurban dengan mengolah dan mengemas daging Qurban menjadi kornet dan rendang.
Selepas penyerahan tersebut, atas permintaan Teuku Arief Khalifah kepada Tim Dinsos Kota Banda Aceh, selanjutnya dengan persetujuan dari kedua orang tuanya, Laisa Aulia segera dirujuk ke RSUD Meuraxa untuk mendapatkan pemeriksaan lanjutan dari Dokter Spesialis Mata.
Sesampai di RSUD Meuraxa, rombongan Tim Dinsos yang membawa Laisa disambut langsung oleh Wakil Direktur Rumah Sakit berplat merah milik Pemko Banda Aceh itu.
Sementara itu, ditempat terpisah, Kepala Dinas Sosial Kota Banda Aceh, Arie Maula Kafka, mengatakan bahwa Laisa merupakan warga salah satu gampong dalam kecamatan Lueng Bata Kota Banda Aceh.
“Laisa Aulia merupakan anak kandung dari pasangan Jamainur dan Paridah, orang tua dari Laisa kesehariannya bekerja sebagai penjual cendol dan bakso keliling yang saat ini tingga disalah satu gampong dalam Kecamatan Lueng Bata,” ungkap Arie.
Ia menambahkan, sejumlah mitra kerja Dinas Sosial Kota Banda Aceh ikut hadir dalam proses perujukan Laisa Aulia ke RSUD Meuraxa.
“Turut hadir dalam rombongan yang mengantar Laisa Aulia ke RSUD Meuraxa, Tim Dinsos Kota Banda Aceh, Anggota DPRK Banda Aceh, TKSK Lueng Bata, Dokter Puskesmas Lueng Bata, dan Bidan Desa Setempat,” pungkasnya.