Dinsos Kota Banda Aceh Serahkan Bansos Kepada 1.459 Masyarakat Kurang Mampu dan Penyandang Disabilitas

Banda Aceh – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah, Dinas Sosial (Dinsos) Kota Banda Aceh menyerahkan bantuan sosial kepada 1.459 masyarakat kurang mampu dan penyandang disabilitas. Penyerahan tersebut dilakukan secara simbolis kepada sembilan penerima oleh Wali Kota Banda Aceh H. Aminullah Usman, SE, Ak. MM di Kantor Dinsos Kota Banda Aceh, Senin (10/05/2021).

Kepala Dinas Sosial Kota Banda Aceh, M. Hidayat, S.Sos mengatakan 1.459 paket bantuan sosial tersebut terdiri dari tiga jenis bantuan yaitu 1000 paket sembako bagi masyarakat kurang mampu, bantuan sosial bagi 160 penyandang disabilitas dan bantuan paket kain sarung untuk 299 masyarakat kurang mampu.

“Seribu paket ini isinya 10 Kg beras, 2 liter minyak goreng, 1 kaleng susu kental manis dan satu bungkus agar-agar, penerimanya kita dapatkan dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial  (DTKS) dan kalau memang belum masuk ke data tersebut kita meminta kepada keuchik agar yang non DTKS dibuktikan dengan surat keterangan tidak mampu, sehingga seluruh gampong mendapatkan, ada yang 10 orang ada yang 15 orang, kita harapkan memang bantuan dari wali kota ini dapat menjangkau ke seluruh gampong,” kata Hidayat.

Lalu, untuk 160 bantuan sosial kepada disabilitas mendapatkan uang tunai masing-masing sebesar satu juta rupiah yang nantinya akan disalurkan sesegera mungkin melalui LKS Mahirah Muammalah.

Sedangkan bantuan sosial paket kain sarung sebanyak 299 penerima dalam satu paket terdiri dari dua kain sarung.

“Sebelumnya dalam rangka HUT Kota Banda Aceh ke 816 kita juga sudah menyantuni anak yatim di sekitaran Kantor Dinas Sosial yaitu Gampong Geuceu Kompleks,” tambah Hidayat.

Wali Kota Banda Aceh, H. Aminullah Usman, SE, Ak. MM mengatakan Pemerintah Kota Banda Aceh berupaya memberikan yang terbaik kepada masyarakat karena kondisi Covid-19 saat ini mempengaruhi semuanya.

“Yang kita berikan ini dalam bentuk meringankan beban masyarakat semoga bermanfaat dan kita harapkan Covid-19 segera berakhir,” kata Aminullah.